Yoo Jae Suk Kembali Terseret Kasus Rekannya
05/12/2025 15.30.35
Yoo Jae-suk kembali terseret dalam kontroversi yang tidak melibatkannya, yaitu kasus terbaru menyangkut Cho Sae-ho, rekannya di You Quiz on the Block, yang dituduh menjalin hubungan dengan figur terkait kriminalitas dan menerima hadiah mahal.
Meski agensi Cho Sae-ho telah membantah tegas dan menyiapkan langkah hukum, namun sebagian netizen tetap menyeret nama Yoo, mempertanyakan mengapa ia hanya diam atau tidak berusaha "menasihati" rekannya.
Polanya selalu berulang. Saat Lee Yi-kyung diterpa isu hingga menyatakan perang terhadap penyebar rumor, Yoo Jae-suk lagi-lagi menjadi sasaran, dituding tidak bisa melindungi juniornya.
Kritik semacam ini dinilai tidak adil, seolah menuntut Yoo mengatur kehidupan pribadi rekan-rekannya. Banyak netizen membela, menulis, "Ini benar-benar kritik tidak adil," "Kasihan sekali," hingga "Yoo Jae-suk bukan dewa yang bisa mengendalikan hidup orang lain." (The Chosun Daily)